JAINFULL LEARNING MEDIA DIGITAL BERBASIS CINTA
DOI:
https://doi.org/10.70292/jpcp.v3i2.204Kata Kunci:
Pembelajaran Adaftif, Joyful Learning, Teknologi Pendidikan, Madrasah IbtidaiyahAbstrak
Perkembangan teknologi digital telah mendorong perubahan yang signifikan dalam dunia Pendidikan, termasuk di jenjang Madrasah ibtidaiyah (MI). Artikel ini bertujuan untuk mengkaji penerapan pembelajaran adaptif dan joyful learning berbasis teknologi di lingkungan MI sebagai strategi untuk menjawab tantangan abad ke-21. Menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif melalui studi Pustaka, artikel ini menganalisis berbagai literatur dan preaktik terbaik yang relevan dengan integrasi teknologi Pendidikan. Hasil kajian menunjukan bahwa pembelajaran adaptif melalui platform digital memungkinkan personalisasi pembelajaran sesuai kebutuhan individu siswa, sedangkan joyful learning berbasis media interaktif meningkatkan motivasi, partisipasi, dan perkembangan sosial emosional peserta didik. Kombinasi keduanya menciptakan lingkungan belajar yang responsive, inklusif, dan menyenangkan. Inovasi teknologi seperti aplikasi edukatif, system pembelajaran berbasis AI, dan augemented reality terbukti efektif dalam memperkuat keterlibatan belajar siswa MI. penelitian ini menyimpulkan bahwa integrasi teknologi secara strategis mampu memperkuat mutu Pendidikan dasar islam yang kontekstual dan berdaya saing global.







